Saturday, 8 July 2023

Makin Dekat, Lee Jeong Ha dan Go Yoon Jung Sembunyikan Kekuatan Super di Trailer Baru "Moving"

 


Hadirkan berbagai adegan seru, Disney+ ungkap rahasia kekuatan super Lee Jeong Ha dan Go Youn Jung di trailer baru "Moving".

Usai rilis teaser perdana beberapa minggu lalu, Disney+ kembali merilis trailer terbaru "Moving". Tak hanya bertabur bintang, cuplikan video teranyar pun makin memberikan rasa penasaran dengan menyajikan berbagai adegan aksi yang makin seru dan menegangkan.

"Moving" adalah serial garapan Disney+ yang mengisahkan tentang tiga anak SMA yang memiliki kekuatan khusus. Kim Bong Seok, Jang Hee Soo dan Lee Gang Hoon bersekolah di SMA yang sama. Mereka terlihat seperti siswa biasa, tetapi sebenarnya mereka memiliki kemampuan khusus yang diwariskan dari orang tua mereka. Kim Bong Seok (diperankan oleh Lee Jeong Ha) memiliki kemampuan untuk terbang. Jang Hee Soo (diperankan oleh Go Yoon Jung)memiliki kemampuan atletik yang sangat baik dan dia dapat pulih dengan cepat dari cedera, seperti ditembak atau ditusuk. Lee Gang Hoon (diperankan oleh Kim Do Hoon) memiliki kekuatan dan kecepatan yang luar biasa.

Seperti yang ditampilkan dalam trailer, ketiga siswa ini berusaha menyembunyikan kemampuan khusus mereka dari orang lain. Disisi lain, orang tua mereka saling bekerja sama untuk berjuang untuk melindungi anak-anak mereka agar tidak dimanfaatkan oleh orang lain. Han Hyo Joo dan Jo In Sung masing-masing berperan sebagai Lee Mi Yeon dan Kim Du Sik, orang tua dari Kim Bong Seok. Ryu Seung Ryong berperan sebagai Jang Joo Won yang merupakan orang tua dari Jang Hee Soo. Sedangkan Kim Sung Kyun berperan sebagai Lee Jae Man, ayah dari Lee Gang Hoon. Cha Tae Hyun juga sekilas nampak di pertengahan video dengan memperlihatkan kemampuannya dapat menghasilkan arus listrik.

Selain itu, Ryoo Seung Bum berperan sebagai Frank, karakter antagonis yang nampaknya tengah melacak dan memburu orang-orang dengan kekuatan super seperti Kim Bong Seok, dkk. Menyajikan berbagai adegan aksi yang mendebarkan hingga akhir, cuplikan video berdurasi 1,5 menit itu makin bikin penasaran para penggemar drama korea. Sanggupkah ketiga siswa spesial dari SMA Jeongwon ini menyembunyikan rahasia mereka? Akankah rahasia itu terbongkar dan membawa mereka dalam sebuah masalah? 


Sebelumnya, Disney+ juga telah merilis video featurette yang memperkenalkan karakter Kim Bong Seok dan Kim Do Hoon. Dalam video featurette Kim Bong Seok, Han Hyo Joo menyatakan kebanggaannya saat berperan sebagai seorang Ibu. "Aku punya anak laki-laki. Dia sangat manis dan menggemaskan." ungkap Han Hyo Joo, seraya mendeskripsikan karakter polos Kim Bong Seok yang diperankan oleh Lee Jeong Ha. "Meskipun banyak tantangan, kami telah membesarkannya dengan penuh kasih sayang." tambah Jo In Sung, kemudian ditutup dengan pernyataan Go Yoon Jung yang mengaku sebagai sahabat Bong Seok dalam drama garapan Park In Jae tersebut. "Dia mengungkapkan rahasianya pertama kali padaku. Bisa dikatakan kami bersahabat." pungkasnya. "Menurutku, Bong Seok memiliki poin menarik dari karakternya", ungkap Lee Jeong Ha.


Video lainnya memperkenalkan karakter Lee Gang Hoon yang hangat dan perfeksionis. "Dia memiliki kekuatan dan kecepatan yang luar biasa" ungkap Kim Do Hoon, dengan bangga mendeskripsikan karakternya yang kuat, misterius namun memiliki sisi lain yang hangat. 


Mengusung genre action-fantasy, "Moving" menjanjikan adegan seru dan mendebarkan yang bakal tayang sebanyak 20 episode mulai 9 Agustus mendatang. Jangan sampai kelewatan nonton ya!






Share:

0 komentar:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Arsip Blog

Videos

Recent Posts

Header Ads

Contributors

Follow Me

teaser

Nature

Photography

Labels

Recent Posts

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.