Makin jelas menampilkan alur cerita dibalik misteri pembunuhan, cuplikan video terbaru "Longing for You" juga menampilkan banyak karakter baru yang makin bikin penasaran.
Tak lama lagi tayang, ENA kembali merilis trailer drama "Longing for You". Hadirkan Na In Woo sebagai pemeran utamanya, cuplikan video terbaru nampak lebih terang-terangan menjelaskan alur cerita yang terjadi dibalik misteri kasus pembunuhan yang melibatkan adik Detektif Oh Jin Sung. Selain itu, karakter yang ditampilkan juga makin lengkap, makin menambah rasa penasaran dengan serangkaian adegan misterius dan menegangkan.
Jika sebelumnya ENA hanya menampilkan beberapa karakter utama: Oh Jin Sung (Na In Woo), Go Young Joo (Kim Ji Eun), Cha Young Woon (Kwon Yool) dan Oh Jin Woo (Ren NU'EST), di cuplikan video terbaru muncul karakter lain yang diperankan oleh Bae Jung Ok, Jung Sang Hoon hingga Lee Kyu Han.
"Longing for You" adalah drama misteri yang mengisahkan perjuangan Detektif Oh Jin Sung dalam membela sang adik ketika menemukan rahasia tersembunyi saat mencari pelaku kasus pembunuhan. Oh Jin Woo yang tiba-tiba mengaku menjadi pelaku pembunuhan pun menimbulkan banyak pertanyaan bagi sang kakak, hingga akhirnya muncul kecurigaan pada salah satu orang yaitu Bae Min Kyu yang diperankan oleh Jung Sang Hoon.
Seperti yang ditunjukkan di awal video, Detektif Oh Jin Sung telah berhasil menemui Bae Min Kyu di penjara. "Kau berharap aku yang menjadi pelakunya kan?" kata Bae Min Kyu seraya menyeringai, seolah-olah menggoda dan menantang Oh Jin Sung yang tengah menginterogasinya di penjara.
Dengan berbagai bukti yang mengarah ke sang adik, Detektif Oh Jin Sung makin tak terima dan merasa adiknya seperti dipaksa mengaku melakukan kejahatan pembunuhan. "Kenapa adikku harus mengakui telah membunuh mereka semua?" ungkap Detektif Oh Jin Sung dengan menunjukkan amarahnya, yang menggerakkannya untuk segera melakukan penyelidikan secara intens dan mendetail. Mulai menemukan titik terang, Detektif Oh Jin Sung nampaknya telah menemukan saksi. Ia berharap menemukan kebenaran dan sangat yakin pelaku pembunuhan sebenarnya bukanlah adiknya. "Aku harus menemukannya.. Aku pasti akan memecahkan kasus ini bagaimanapun caranya," ungkap Detektif Oh Jin Sung dalam cuplikan video. Tapi, proses penyelidikan tak selalu mudah. Detektif Oh harus berhadapan dengan gangster yang hampir merenggut nyawa temannya, Go Young Joo.
Beruntungnya Detektif Oh Jin Sung tak sendirian. Ia menyelidiki kebenaran kasus pembunuhan ini ditemani teman baiknya, Jaksa Go Young Joo dan Cha Young Woon. Namun, di tengah penyelidikannya, Detektif Oh Jin Sung dipaksa untuk berhenti ikut campur dalam memecahkan kasus ini karena mungkin melibatkan masalah pribadi. Tak hanya itu, nampaknya kasus pembunuhan ini juga ikut menyeret para pejabat tinggi sehingga makin rumit untuk dipecahkan.
Situasi berubah menjadi semakin misterius ketika karakter Yoo Jung Sook (diperankan oleh Bae Jong Ok) muncul yang nampaknya berselisih dengan anaknya, Cha Young Woon. Hal ini tentu saja menimbulkan rasa curiga, kemungkinan ada sesuatu yang sedang ditutupinya mengenai kasus pembunuhan yang sedang diselidiki Cha Young Woon. Di sisi lain, karakter Bae Min Kyu yang merupakan putra seorang Anggota Dewan, dan teman Cha Young Woon, Park Ki Young (diperankan oleh Lee Kyu Han) terlihat nampak bersiteru antara menyembunyikan atau mengungkapkan fakta. Makin dibikin greget sejak awal hingga akhir, cuplikan video kemudian ditutup dengan pesan "Kebenaran yang kejam akan terungkap". Dengan diselingi tatapan tajam penuh amarah Detektif Oh Jin Sung seraya berkata, "Aku sudah lama menunggumu.. Aku tahu itu kau [pelakunya]."
Cuplikan video terbaru tersebut juga didukung dengan poster yang dirilis beberapa hari lalu. Dalam poster yang bertuliskan "Kebenaran yang akhirnya saya hadapi," nampak detektif Oh Jin Sung memberikan tatapan tajam ketika tengah mengejar kebenaran dengan didukung jaksa Go Young Joo yang berada di bawah sebelah kanannya. Sementara itu, Cha Young Woon mengisyaratkan ekspresi bingung dalam poster, membuat penonton penasaran tentang kerja sama ketiganya dalam mengejar kebenaran dan bagaimana kebenaran akan terungkap.
Selain itu, dalam poster juga ditampilkan ibu Cha Young Woon yang merupakan Direktur Medis Jinjin, Yoo Jung Sook yang menghadap berlawanan dengan Detektif Oh, dkk. Di balik kepala Yoo Jung Sook ditempatkan karakter Park Ki Young dan Bae Min Kyu yang menambah rasa penasaran dengan ekspresi wajah mereka yang sulit dibaca. Apakah ibu Cha Young Woon membantu Bae Min Kyu untuk menutupi kasus yang tengah diselidiki anaknya?
Akankah kebenaran terungkap dengan benar, dan terbukti Oh Jin Woo tak terlibat dalam kasus pembunuhan berantai? Jawabannya akan terungkap sebentar lagi, karena ENA tak lama lagi akan merilis "Longing for You" mulai 26 Juli mendatang.
0 komentar:
Post a Comment